Perdagangan pada mata uang Dolar Australia hari ini sedang dalam kondisi yang tidak memberikan keuntungan. Saat sesi Asia berlangsung di hari Kamis (28/11) AUDUSD diperdagangkan di sekitar level harga 0,6770. Pelemahan AUD terjadi setelah data belanja modal Australia mengalami penurunan dari prediksi sebelumnya. Selain itu kekhawatiran mengenai perdagangan AS-China juga turut memberikan beban tambahan bagi pasangan.
Data mengenai belanja modal pihak swasta pada hitungan kuartal ketiga dilaporkan dengan hasil penurunan menuju ke -0,2 persen dari prediksi sebelumnya di -0,1 persen. Sementara itu kabar ketegangan politik AS-China tampak akan mengancam kesepakatan dagang yang berusaha dibangun kedua belah pihak dan membebani Dolar Australia hari ini.
Dilaporkan bahwa Presiden Trump telah menandatangani RUU mengenai HAM bagi para demonstran Hong Kong. Dengan pemberlakukan UU tersebut maka hubungan politik AS-China akan memanas. Pemerintah China sendiri telah memberikan beberapa kali peringatan kepada AS agar tidak memberlakukan UU tersebut dan berhenti ikut campur dalam urusan pribadi China.
Pemberlakukan UU tersebut maka akan membuka jalan bagi AS untuk menegakkan hukum terhadap para pelanggar HAM saat demonstrasi berlangsung. Di sisi lain, para demonstran juga akan mendapatkan keuntungan karena mereka telah dilindungi oleh pihak AS.
Sayangnya hal itu akan mengancam kesepakatan dagang yang telah dibangun kedua negara. Padahal beberapa komentar optimis sebelumnya telah mendorong aset berisiko seperti Dolar Australia diperdagangkan lebih tinggi.
Perdagangan Dolar Australia hari ini mungkin akan tetap fokus ke kabar terbaru mengenai hubungan AS-China. Pasalnya hari ini AS juga sedang libur dalam memperingati hari ThanksGiving yang membuat pedagang AS absen. Pasar akan mencoba menunggu respon pemerintah China atas tindakan AS.